Pages

Senin, 17 Februari 2014

One Day Trip: Curug Nangka

Intro
Seharusnya kami ikut trip ke Baduy, namun karena banjir di stasiun Tanah Abang, trip dibatalkan. Daripada tidak jadi ngetrip, akhirnya kami memutuskan ke Curug Nangka.
---

Jika ingin sejenak melepas kepenatan dari macet dan bisingnya ibukota, Curug Nangka bisa menjadi pilihan. Akses menuju curug nangka cukup mudah, karena bisa ditempuh dengan kendaraan umum. Dari Jakarta dapat menggunakan kereta ke Bogor, dan turun di stasiun Bogor. Setibanya di stasiun Bogor, saya makan soto mie di depan stasiun.. yummy... mungkin karena lapar kali ya...

Dari stasiun Bogor, naik angkot 02 ke BTM (Bogor Trade Mall), bayar Rp.2.500,- selanjutnya naik angkot jurusan nangka, membayar Rp.7.000,- Perjalanan ke sana cukup jauh, saya sampai terkantuk-kantuk dan tidur. Kemudian turun di di nangka, dari sini bisa naik ojek atau jalan kaki. saya waktu itu naik ojek karena belum tau jalannya. ternyata tidak begitu jauh, sekitar 2 km mungkin. Jika naik ojeg, sekitar Rp. 10.000,- Kemudian membayar tiket masuk, di pintu pertama Rp. 7.500,- dan di pintu kedua Rp.2.500,- Di pintu kedua saya tidak mendapatkan tiket, entah apa bedanya tiket di pintu satu dan di pintu dua.





Di pintu masuk, ada banyak kedai-kedai orang berjualan. Jadi tidak ada masalah jika ada lapar. selain itu, terdapat pula toilet, dengan membayar Rp.2.000,- Terdapat 3 curug di sini, yaitu Curug Nangka, Curung Daun dan Curug Kaung.


Untuk menuju Curug tersebut, jalan yang ditempuh tidak terlalu sulit, terdapat jalan berundak yang harus dinaiki, hingga kemudian tiba di aliran air dan terdapat tulisan Curug Nangka di tanah yang terbuat dari batu.



sebenernya saya tidak berhasil mengetahui yang mana sebenarnya Curug Daun, namun ketika mengikuti jalan yang ada kemudian kami sampai di curug yang besar dan kami yakini sebagai Curug Kaung. Perjalanan menuju Curug tersebut tidak terlalu sulit, namun cukup menyenangkan ketika harus menyebarangi aliran air. Selain itu terdapat banyak Owa (monyet berekor panjang) di sana.

Di atas sini, ada banyak sekali monyet yang membuat pemandangan terasa sangat alami dan dekat dengan alam. Hampir saja kami tidak ke Curug Nangka, jika tidak bertanya dengan penjual tentang Curug-curug yang ada di situ. Perjalanan menuju Curug Nangka, bisa jadi yang paling menyenangkan bagi saya. bagaimana tidak, untuk menuju ke sana, harus melewati aliran air dan terowongan. Namun saya tidak bisa berlama-lama di sana karena hujan dan petir.



Total pengeluaran:
Kereta Manggarai - Bogor pp      Rp. 10.000,-
Angkot St. Bogor - BTM pp        Rp.   5.000,-
Angkot BTM - Nangka pp           Rp.  14.000,-
Ojek                                            Rp.   7.500,-
Tiket  masuk                                 Rp. 10.000,-

Total: Rp. 46.500,-

0 comments:

Posting Komentar